Anggota Babinsa Koramil 12/Sakti Dan Masyarakat Perbaiki Jalan Pertanian Dan Saluran Irigasi

MutiaraindoTV, Kabupaten Pidie – Aceh. Bersama masyarakat desa Betong Pocut kecamatan Sakti, Anggota Babinsa Koramil 12/Sakti melaksanakan gotong royong Pemancangan dan penimbunan jalan pertanian dan perbaikan saluran irigasi. Sabtu, 15 Juni 2019.

Kegiatan tersebut merupakan bentuk tanggung jawab yang dilakukan Babinsa Koramil 12/Sakti dalam membantu mengatasi kesulitan masyarakat diwilayah Desa Binaan, serta merupakan upaya khusus dalam mendukung terwujudnya swasembada pangan.

Selaku tertua dari Koramil pada kegiatan tersebut Batituud koramil 12/Sakti Serka Riyanto mengatakan, bahwa kegiatan tersebut akibat terputusnya jalan pertanian dan jaringan irigasi tersier pada hari Rabu 12 Juni 2019 malam lalu. Akibat hujan lebat dan terkikisnya badan jalan, oleh derasnya aliran air yang melewati saluran primer irigasi.

Bila kerusakan tersebut tidak segera diperbaiki menjadi akan menjadi hambatan bagi Petani, dalam melakukan aktifitas ke sawah misalnya dalam pengangkutan pupuk maupun hasil panen nantinya. Tidak terkecuali dengan ikut terputusnya jaringan irigasi tersier yang ada disebelah jalan yang jebol tersebut, juga mengakibatkan kurang lebih 40 Ha tanaman padi yang memanfaatkan jaringan irigasi tersier tersebut terancam mengalami kekeringan.

Harapannya dengan dilakukannya penimbunan, guna menyambung jalan yang terputus dan diperkuat dengan pemacangan batang pohon bambu di sisi badan jalan. Yang kemarin terkisis oleh aliran air irigasi, kejadian tersebut tidak terulang kembali hal yang penting adalah terselesainya permasalah para Petani.

Ditepat terpisah Komandan Kodim 0102/Pidie Letkol Arm Wagino SE menyampaikan apresiasi ucapan terima kasih kepada jajaran anggota Koramil 12/Sakti, yang terus berbuat melaksanakan pembinaan bakti TNI kepada masyarakat desa binaannya sebagai upaya melestarikan budaya gotong royong.

Dan juga sebagai implementasi pendampingan Upaya Khusus Program Ketahanan Pangan nasional, dalam rangka mewujudkan swasembada pangan. (Team)

Check Also

Kepala Sekolah SDN Tridayasakti 04 Adakan Giat Halal Bihalal Antar Sekolah

Kab Bekasi,Mutiaraindo.TV –Kepala Sekolah SDN Tridayasakti 04 Heny Kuryati,Spd Bersama Komite Sekolah Mengadakan Halal Bihalal …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *