USTADZAH MAMAH DEDEH

Desa Tridayasakti Tambun Selatan Bekasi Mengadakan Peringatan “Maulid Nabi Muhammad SAW.”

USTADZAH MAMAH DEDEH

 

mutiaraindotv-Bekasi Jawa Barat, Selasa 6/3/2018 Kepala Desa Tridayasakti Bapak Suwardi Wada mengadakan acaraa maulid nabi Muhammad Saw di kantor Kepala Desa, dalam acara tersebut dihadiri oleh Camat Tambun Selatan Iman.S,  Kapolsek Tambun Selatan dalam hal ini diwakili Iptu. Arif Ismaru Kanit Binmas dan juga dihadiri oleh Tokoh Masyarakat, Lsm, Rt, Rw dan masyarakat baik warga Tridayasakti maupun diluar dari warga Desa Tridayasakti.

Acara tersebut diisi Ceramah Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW oleh Ustadzah Mama Dedeh dari Jakarta. Dalam penyampaiannya marilah kita berpegang teguh kepada Al Quran dan Assunah dan contoh yang diteladani oleh Nabi Muhammad SAW akhlak yang mulia sesuai tema mari jadikan akhlakul karimah nabi Muhammad SAW sebagai dasar iman taqwa kita kepada Allah SWT.

Kepala Desa Tridayasakti Bpk. Suwardi Wada, SE

 

Dalam sambutannya Kepala Desa Tridayasakti Bapak Suwardi Wada merasa bangga atas begitu antusias warga dalam memperingati acara Maulid Nabi Muhammad SAW diwilayahnya. Pada kesempatan itu juga sambutan Iptu Arif Ismaru yang mewakili Kapolsek Tambun Selatan mengajak kepada generasi untuk berbuat kebaikan yang dicantohkan oleh Rasul terutama generasi muda jangan terpancing isu – isu yang menyesatkan dan penggunaan narkoba yang merupakan musuh bersama bukan hanya tugas polisi tetapi peran serta masyarakat untuk membantu kepolisian.

Ustadzah Mamah Dedeh dalam ceramahnya mengungkapkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara faktor utama kejujuran dan akhlak terutama para pemimpin yang dipilih oleh masyarakat yang di contohkan oleh nabi Muhammad SAW, begitu berat kehidupan ini apalagi kebutuhan hidup dijaman yang serba sulit tuturnya.

Mamah dalam menjawab pertanyaan Jamaah dengan Arif dan Senyum

 

Dalam kesempatan itu Mamah Dedeh memberikan tanya jawab ada salah satu peserta bertanya mengenai sholat lima waktu fungsi dan manfaatnya? Mamah menjawab dengan arif dan tersenyum “sholat merupakan pondasi kalau pandasi kuat insya allah kita melangkah kemanapun dan dimanapun kita ingat siapa yang menciptakan kita(manusia) Allah SWT apa yang dilarang tinggalkan yang baik kita ambil dan bertaqwa (menjalankan perintahnya menjauhi larangannya) berdasarkan Al Quran dan Asunnah yang dibawa oleh Nabi Muhammad SAW”.. (suparno)

Check Also

Mengawali Bulan Syawal 1445 H, H.Imam Senen Ambil Formulir Bacolan Walikota Ke Sekretariat DPC PDI-P

Mutiaraindotv – Kota Lubuklinggau, DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kota Lubuklinggau membuka pendaftaran bakal …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *