Minimalisir Kesalahan PPS Desa Pasirdoton Geber Pengetahuan Aplikasi Sipitung 

MutiaraindoTV, Kabupaten Sukabumi – Jawa Barat. PPS Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi menggeber pengetahuan aplikasi sistem penghitungan suara (Sipitung) kepada 20 petugas TPS, guna meminimalisir kesalahan input data dan hasil penghitungan suara.

Hal tersebut dikatakan Ketua PPS Desa Pasirdoton, Imam Agfandi dan ODP, Indra Mayasofa selepas memberikan pembekalan kepada 20 ODP TPS yang digelar di Aula Desa Pasirdoton. Selasa, 16 April 2019 pukul 14.00 WIB hingga selesai.

Ketua PPS Desa Pasirdoton, Imam Affandi menuturkan peningkatan pengetahuan aplikasi sipitung kepada 20 petugas IT TPS dimaksudkan untuk meminimalisir kesalahan baik dalam input data pemilih maupun hasil penghitungan suara.

Sebab di aplikasi sipitung ini akan terlihat rekap perolehan suara seperti halnya model C1 yakni hasil perolehan suara Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI, DPD, DPRD Provinsi hingga DPRD Kabupaten.

“Jadi ini sebagai pembanding data dan hasil penghitungan suara di setiap TPS agar tingkat kesalahan bisa diminimalisir, “ujar Imam Affandi.

Dan mereka lanjut Imam Affandi merupakan warga Desa Pasirdoton yang mendaftar langsung ke KPU yang memahami tekhnologi, hingga menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum peningkatan kapasitas aplikasi sipitung terus digeber kepada 20 petugas yang besok harus sudah siap bertugas di setiap TPS.

“Makanya kami minta mereka yang mendaftar minimalnya SMA sederajat yang memahami komputer, “pungkas Imam Affandi

Operator Data Pemilih (ODP) Desa Pasirdoton, Indra Maya Sopa mengatakan peningkatan kapasitas ini dilakukan setelah petugas ODP di 20 TPS siap menggunakan Laptop. Dan peningkatan kapasitas ini murni inisiatif ODP dan PPS, agar tingkat kesalahan dalam penghitungan suara dapat diminimalisir.

Indra bersyukur sebanyak 20 ODP TPS ini memahami tekhnologi, sehingga pembekalannya tidak menemui kendala. Kendati begitu Indra berharap seluruh ODP TPS ini, mampu melaksanakan tugas dengan baik sehingga Pemilu 17 April 2019 di Desa Pasirdoton berjalan sukses tanpa ekses.

“Alhamdulillah ODP di 20 TPS ini mampu menyerap informasi yang disampaikan, ami berharap tingkat kesalahan penghitungan dan permasalahan dapat diminimalisir sehingga pemilu ini sukses tanpa ekses.” Ungkap Indra Maya Sopa. (Wahid)

Check Also

KDS Situbondo Santuni 30 Anak Yatim Dengan Membagikan Satu Set Pakaian Lebaran

Mutiaraindotv.com, SITUBONDO, JAWA TIMUR – Sebanyak 30 Anak Yatim mendapat santunan berupa satu set pakaian …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *