MutiaraindoTV, Kabupaten Bekasi – Jawa Barat. Demi menyukseskan Program Bulan Berbagi On The Street (Bubos) yang ke 7 Tahun Pemerintah Kabupaten Bekasi melalui Dinas Cipta Karya memberikan bantuan makanan berupa nasi box dan snack untuk 23 Kecamatan secara serentak, yang nantinya akan di distribusikan ke masing – masing Desa yang ada di Kecamatan tersebut.
Kecamatan Tambun Utara mendapatkan 1.000 paket makanan berupa nasi box yang langsung di serahkan oleh kepala Dinas Cipta Karya kepada H. Najmuddin S.Ag., M.Ling, selaku Camat Tambun Utara di halaman Kantor Kecamatan pada hari Jum’at 14 April 2023 siang.
Dalam kesempatan tersebut Camat Tambun Utara, H. Najmuddin menyampaikan rasa terima kasih nya kepada Pemerintah Kabupaten Bekasi, melalui Dinas Cipta Karya yang telah memberikan bantuan berupa 1.000 box makanan di kegiatan BUBOS kali ini.
Dirinya mengatakan, BUBOS tahun ke-7 ini merupakan upaya untuk mengajak dan menggerakan masyarakat untuk bisa saling berbagi antar sesama dan semoga bantuan makanan ini bermanfaat untuk masyarakat, khususnya kecamatan Tambun Utara dan Kabupaten Bekasi umumnya. “Tandasnya.
Pembagian nasi kotak tersebut, melibatkan pegawai kecamatan Tambun Utara baik ASN maupun THL sehingga acara tersebut berjalan lancar dan kondusif hingga akhir, bantuan tersebut langsung di serahkan ke masing – masing desa yang ada di Kecamatan Tambun Utara.
Menurut keterangan setiap desa di mecamatan Tambun Utara akan mendapatkan 150 paket nasi box, dan Pemerintah Desa yang akan menyalurkan kepada warga masyarakat yang berhak. (Ali M)