Dandim 0106/Ateng Ziarah dan Tabur Bunga di Makam Pahlawan Takengon,Jelang Hari Juang TNI ke 77

 

Teks Foto:Dandim 0106/Ateng Ziarah dan Tabur Bunga di Makam Pahlawan Takengon,Jelang Hari Juang TNI ke-77.MITV/ist

 

MUTIARAINDOTV.COM  :TAKENGON , Dandim 0106/Ateng Letkol Inf Kurniawan Agung Sancoyo memimpin pelaksanaan upacara dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika Ke- 77, yang bertempat Taman Makam Pahlawan ( TMP ) Jln. Lebe Kader Kp. Reje Bukit Kec. Bebesen Kab. Aceh Tengah, Rabu (14/12/22).


Demikian ucap Dandim dalam siaran persnya Ziarah ini merupakan rangkaian kegiatan peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2022 yang bertujuan untuk mengenang jasa para pahlawan yang gugur dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Iya juga mengatakan bahwa kegiatan upacara ziarah dan tabur bunga ini dalam rangka memperingati hari juang kartika untuk menghormati dan mewarisi nilai-nilai perjuangan dari para pahlawan pendahulu.

“Maka, kita sebagai penerus bangsa wajib mengingat, mengenang dan meneruskan apa yang mereka cita-citakan, sebagai bentuk penghormatan kita kepada jasa-jasa arwah para pejuang yang telah gugur untuk kemerdekan bangsa Indonesia yang kita cintai ini dan mendoakan agar amal Ibadahnya diterima Tuhan Yang Maha Esa di tempat yang sebaik-baiknya”ujarnya Dandim itu.

Tampak hadir dalam acara itu antara Ketua Persit KCK Cabang XXII Kodim 0106/Ateng, Ny. Sri Ayusti Utami Kurniawan, Mayor Inf Peka Aswan,S.Or.,M.Pd.,AIFO para perwira Dim 0106/Ateng, Anggota Persit KCK Cabang XXII Dim 0106/Ateng, PNS Dim 0106/Ateng dan Anggota Kodim 0106/Ateng.()

 

Editor:Sumarsono

Check Also

Kapolres Situbondo Pimpin Apel Persada Pemakaman Almarhum Aiptu Tri Wahyu Cahyono

Mutiaraindotv.com, SITUBONDO, JAWA TIMUR – Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, SH, SIK, MH. memimpin …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *