MutiaraindoTV, Kabupaten Situbondo – Jawa Timur. Bertempat di Cafe Ayah Bunda berkumpul para pedagang serta para pencinta Batu Akik, yang di sponsori oleh KOBATAP (Komunitas Batu Akik Permata dan Pusaka) pasar Mimbaan Baru, Kelurahan Mimbaan Kecamatan Panji, Kabupaten Situbondo Jawa Timur. Sabtu, 30 November 2019 pada pukul 19.00 WIB.
Selanjutnya Ketua KOBATAP (Komunitas Batu Akik Permata dan Pusaka) Situbondo Triandy yang akrab dipanggil Wenwen, yang juga dihadiri Ketua KOBATAP (Komunitas Batu Akik Permata dan Pusaka) Besuki Budi Laksono bersama beberapa anggotanya. Acara ini dilakukan hanya untuk menyambung tali Silahturahmi, antar pencinta dan pedagang Batu Akik dan Permata juga Pusaka.
Silahturahmi ini juga dilakukan dengan ngopi bareng dan makan – makan yang tersaji di Cafe Ayah Bunda, keakraban antar pencinta Batu Akik dari Situbondo dan Besuki sangat terlihat. Yang hadir di acara ini diperkirakan ada 40 orang termasuk ada juga pecinta Batu Akik, yang juga hadir dari kalangan aparat, Busairi seorang Marinir dan Irawan seorang Polisi.
Sedangkan Batu Akik yang lagi trend di Tahun 2019 ini berjenis Pirus, Ruby Merah Delima, Blue Saphier, Bulu Macan, Kecubung dan Zambrud dan banyak Batu permata yang ditunjukkan di acara Silahturahmi ini.
Menurut keterangan yang dikonfirmasi oleh Medai Wartawan MutiaraindoTV pada salah satu pencinta Batu Akik asal Mimbaan Fadil mengungkapkan, semoga dalam acara ini kebersamaan dan Silahturahmi antar pencinta Batu Akik, Permata dan Pusaka serta barang Antik tetap terjaga dan lestari di Kabupaten Situbondo. “Pungkas Fadil. (Irwan)