Mutiaraindotv.com, SITUBONDO, JAWA TIMUR – Sering ngamuk dan berkelahi dengan warga, pemuda Jago, warga Desa Sumberanyar, Kecamatan Banyuputih diamankan Polsek Banyuputih, Polres Situbondo.
“DS sering ngamuk dan berkelahi dengan warga. Pada saat masyarakat melaporkan kepada kami, DS sedang tidur dirumah warga di Dusun Nyamplong, saat kami periksa ditemukan senjata tajam berukuran 20cm masih dalam sarung yang terbuat dari kayu,”kata Kapolsek Banyuputih AKP Achmad Sulaiman, SH, Selasa (7/11/2023)
Lebih lanjut, Kapolsek Banyuputih AKP Achmad Sulaiman menerangkan dari keterangan masyarakat, DS mengaku berasal dari Jember dan di Situbondo tinggal menetap dirumah kakek neneknya di Dusun Nyamplong, Desa Sumberanyar, Kecamatan Banyuputih. Warga sekitar sudah kesal karena sering berbuat onar bahkan kerap berkelahi dengan membawa sajam.
“Warga yang geram karena ulah DS akhirnya melaporkan ke Polsek Banyuputih karena kembali mengamuk sambil membawa senjata tajam,” terang AKP Achmad Sulaiman
AKP Achmad Sulaiman juga mengatakan bahwa, hingga kini, DS masih dimintai keterangan terkait ulahnya yang mengamuk sambil membawa sajam. Pihak Polsek Banyuputih mengimbau masyarakat untuk cepat melapor kepada aparat keamanan jika di daerahnya ada aksi kriminalitas agar bisa dengan cepat ditindaklanjuti.
“DS berikut baranng bukti sajam jenis pisau sudah diamankan di Polsek Banyuputih. Saat ini masih dimintai keterangan,” tutupnya. (Sony)