Mutiaraindotv, Barabai, Anggota Koramil 1002-05/Pandawan Sertu Rusmadi bersama warga berusaha memadamkan Api yang melahap dua rumah, diantaranya :
- Rumah milik Lamsiah (70) dan
- Rumah milik Rudiah Kasah (53).
Tepatnya di Desa Banua Asam RT. 004/002, Kecamatan Pandawan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST). Jum’at, 04 September 2020, Subuh.
Seperti disampaikan oleh Sertu Rusmadi terbakarnya rumah milik ibu Lamsiah terjadi sekitar pukul 04:00 Wita. Yang diduga akibat konsleting arus pendek listrik dibagian dapur, tetapi untuk lebih jelasnya kita tunggu hasil Penyelidikan dari pihak Kepolisian, ucapnya.
” Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu, Namun rumah milik Lamsiah terbakar 100% dan rumah Rudiah Kamsah terbakar 10℅ dengan kerugian di taksir mencapai 95 Juta Rupiah “, jelasnya.
Dengan kejadian tersebut Rusmadi menghimbau kepada warga, agar selalu berhati-hati, terutama jika akan meninggalkan rumah. Harus benar-benar dicek keberadaan rumah dan lingkungannya.
Karena saat sekarang ini sangat rawan akan terjadinya kebakaran, sebab sudah memasuki Musim Kemarau, tegasnya.(Pendim 1002).
editor ” Awi “.