Berita Terbaru

Warga Bondowoso yang Beragama Hindu Mendatangi Markas Yonif 514/SY/9/2 Kostrad

26
×

Warga Bondowoso yang Beragama Hindu Mendatangi Markas Yonif 514/SY/9/2 Kostrad

Sebarkan artikel ini

Mutiaraindotv.com, BONDOWOSO JAWA TIMUR – Umat Hindu dan Prajurit Yonif 514/SY/9/2 Kostrad beserta keluarga yang beragama Hindu melaksanakan kegiatan Persembahyangan bersama umat Hindu sekabupaten Bondowoso di Pura Tri Mandala Giri Yonif 514/SY/9/2 Kostrad dalam rangka Hari raya Galungan dan Kuningan, Curahdami, Kabupaten Bondowoso. Rabu (28/02/2024).

Kegiatan ibadah persembahyangan tahun ini dilaksanakan bersama di pura Tri Mandala Giri, umat Hindu melaksanakan ibadah persembahyangan dan memanjatkan doa bersama kepada Ida Sangh Hayang Widhi wasa sebagai bentuk rasa syukur atas kemenangan Dharma melawan Adarma. Hari raya Galungan dan Kuningan adalah Momen penting bagi umat hindu setiap enam bulan dalam kalender Bali, jatuh pada hari Buddha kliwon Dungulan.

Danyonif 514/SY/9/2 Kostrad Mayor Inf M. Ibrahim S. Soulisa melalui Ws. Pasi Pers Lettu Inf I Gusti Agung Putu S menyampaikan “ Kegiatan Ibadah Persembahyangan ini dilaksanakan sebagai peringatan Hari raya juga sebagai kegiatan menjalin silaturahmi umat Hindu sekabupaten Bondowoso untuk mempertebal keyakinan dan salah satu kegiatan pembinaan Mental bagi seorang Prajurit. Semoga hari raya Galungan dan Kuningan ini Suka cita dan kebahagiaan dianugerahkan kepada kita. Selamat Merayakan hari Besar ini bersama keluarga. (Rd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *